SumutAkurat.com, BINJAI | Dalam rangka memperingati Hari Lahir (Harlah) IPNU yang ke-71 tahun, Pengurus Cabang (PC) Ikatan Pelajar Nahdlatul Ulama (IPNU) Kota Binjai menggelar kegiatan sosial yang bertujuan untuk memberikan kontribusi positif kepada masyarakat. Kegiatan ini terdiri dari dua agenda utama, yaitu donor darah dan pembagian sembako kepada masyarakat yang membutuhkan, serta Zikir sekaligus Do'a bersama.
Kegiatan donor darah yang dilaksanakan pada tanggal 23 Februari 2025 bekerja sama dengan Palang Merah Indonesia (PMI) Kabupaten Langkat diikuti oleh beberapa anggota IPNU dan masyarakat sekitar. Aksi ini bertujuan untuk membantu memenuhi kebutuhan stok darah di Rumah Sakit, sekaligus mengajak masyarakat untuk lebih peduli terhadap pentingnya mendonorkan darah secara rutin. Bertempat di Musholla Amal Saleh, jalan Teratai Lingkungan 4, Kelurahan Jati Makmur, Kecamatan Binjai Utara, Minggu (23/02/2025).
Selain itu, sebagai bentuk kepedulian terhadap sesama, PC IPNU Kota Binjai juga membagikan paket sembako kepada keluarga kurang beruntung dibeberapa titik di lokasi donor darah tersebut. Pembagian sembako ini diharapkan dapat sedikit meringankan beban hidup masyarakat, terutama di tengah situasi yang penuh tantangan ini.
Ketua PC IPNU Kota Binjai, Ilham Abdilah Saragih dalam sambutannya menyampaikan, "Peringatan Harlah IPNU ke-71 bukan hanya sekadar seremonial, tetapi harus benar-benar berdampak pada masyarakat. Kami ingin menunjukkan bahwa IPNU hadir tidak hanya untuk belajar dan berkarya, tetapi juga untuk berbagi dan peduli terhadap sesama, khususnya dalam situasi yang sulit seperti sekarang ini," ujarnya.
Kegiatan sosial ini juga mendapat apresiasi dari masyarakat dan berbagai pihak yang hadir. Tidak hanya sebagai bentuk kepedulian sosial, namun juga sebagai upaya untuk mempererat tali silaturahmi antara organisasi pelajar dengan masyarakat luas. "Kami berharap kegiatan seperti ini bisa terus berlanjut, tidak hanya di Harlah IPNU, tetapi juga di waktu-waktu yang akan datang," tambah Ilham Abdilah Saragih.
PC IPNU Kota Binjai berkomitmen untuk terus melaksanakan kegiatan sosial lainnya yang bermanfaat bagi masyarakat, serta berperan aktif dalam pembangunan daerah melalui berbagai program yang berfokus pada kepedulian sosial, pendidikan, dan peningkatan kualitas hidup masyarakat. Tampak hadir pada kegiatan tersebut Ketua PC NU kota Binjai Asmuri Hafiz S.Pd.I.,
((Rangkuti_Red))
Keterangan Foto : Dalam rangka harlah yang ke-71, PC IPNU kota Binjai berfokus kepada kepedulian sosial dengan menggelar kegiatan Donor Darah serta bagikan sembako kepada masyarakat.